- Details
- Category: Berita
Rektor Institut Agama Islam Tazkia, Murniati Mukhlisin, berkunjung ke Malaysia untuk melakukan penjajakan kerjasama dengan sejumlah lembaga yang ada di Negeri Jiran pada Selasa, (6/12/22 hingga Jumat, 9/12/22).
Bogor – Kerjasama Internasional merupakan sebuah hubungan yang dilaksanakan perguruan tinggi satu dengan yang lain yang memiliki tujuan untuk terpenuhinya sebuah kesepakatan dan juga mewujudkan Tri Dharma perguruan tinggi. Kerjasama Internasional antara perguruan tinggi memang sangat dibutuhkan dalam meningkatkan kapasitas institusi dan sumber daya serta eksistensi sebuah perguruan tinggi dalam taraf internasional.
- Details
- Category: Berita
Minggu, 04 Desember 2022. Kelompok Studi Ekonomi Islam Pelopor Gerakan Ekonomi Syariah (KSEI Progres) mengadakan kegiatan Leadership Basic Training 1 (LBT I) sebagai jenjang awal kaderisasi KSEI Progres dengan tema “Membentuk Ekonom Rabbani yang Bertheologia Qurani dan Bersemangat Dakwah”
yang diselenggarakan di Ruang Kelas Internasional Institut Agama Islam Tazkia dengan dua Pemateri yaitu Zidane Akbar Wiguna sebagai Koordinator Regional FoSSEI Jabodetabek 2022/2023 dan Lalu Rizky Adriansyah, S.E. Ketua Umum KSEI Progres 2019/2020.
- Details
- Category: Berita
Bogor-Institut Tazkia mengadakan Workshop Kurikulum bertema Penguatan Perkuliahan Berbasis Tekhnologi Digital. Acara digelar pada Senin, 5 Desember 2022 di Ruang Internasional Program dan disiarkan langsung melalui kanal YouTube Tazkia TV.
Hadir Seorang Ideas Creator- Inspiritif, Dani Munggoro sebagai pemateri. Hadir pula para Dekan, koordinator Program Studi (KPS), para dosen dari semua fakuktas dan kepala bagian bahasa.
- Details
- Category: Berita
Alhamdulillah pada tanggal 15 November 2021 bertepatan dengan 10 Rabiul Akhir 1443 H berlokasi di lapangan futsal Institut Agama Islam Tazkia dalam acara Ground Breaking Tazkia University Apartment (RusunawaTazkia) Program Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Dihadiri oleh ketua dewan pembina Yayasan Tazkia Cendekia Bapak Dr. Muhammad Syafi’i Antonio, M.Ec., Ibu Dr. Murniati Mukhlisin, M.Acc, CFP (Rektor), Bapak Ditto Ferakhim, S.T., M.T (Kepala SATKER Penyediaan Perumahan Provinsi Jawa Barat), Bapak R. Rifi Firdaus Lustika, S.T., M.T (PPK Rumah Susun dan Rumah Khusus SATKER Penyediaan Perumahan Provinsi Jawa Barat), seluruh pimpinan unit-unit Tazkia diantaranya Ibu Ir. Mirna Rifki (Pembina Yayasan), Bapak Syaripudin, S.E (Direktur Andalusia Islamic Centre), Bapak Mudzakir, S.E, AAAIJ, AIIS, CHRP (Direktur Asuransi Syariah Keluarga Indonesia) Bapak Widodo Saputro (Direktur PT Quantum Global Korpora), Bapak Ir. Andi Ihsan Arkam (Direktur Tazkia Micro Finance Center (TMFC)), Bapak Duddy Yustiadi (Direktur Tazkia Consulting), Bapak Iwan S.Th,I (Direktur Baitulmaal Tazkia), Bapak Ir. Agus Haryadi (Ketua Yayasan), Bapak Ir. Agus Siswanto (Sekretaris Yayasan), jajaran wakil rektor, dekan, dan seluruh civitas akademika Institut Agama Islam Tazkia.
- Details
- Category: Berita
Institut Agama Islam Tazkia membangun rumah susun mahasiswa – Rusunawa (Tazkia University Apartment) yang berlokasi di komplek kampus Sentul City, Bogor, Jawa Barat. Peletakkan batu pertama (ground breaking) berlangsung Senin 15 November 2021. Dilakukan oleh Kepala Satker Penyediaan Perumahan Jawa Barat, Kementerian Pekerjaan Umum Perumahaan Rakyat (PUPR), disaksikan Ketua Dewan Pembina Institut Tazkia DR. H. Muhammad Safi’i Antonio M. Ec., Rektor Institut Tazkia Dr. Murniati Mukhlisin, M.Acc dan sejumlah tamu undangan.